Saturday, January 23, 2016

HUKUM MINUMAN KERAS DAN DALILNYA




MINUM SAJA KO’ GAX OLEH KENAPA?

Islam adalah agama yang haq, islam bukan hanya membawa rahmat bagi segenap umat manusia, tapi ajaran Islam membawa rahmat bagi seluruh alam, dan salah satu bukti kebaikan ajaran islam adalah “ Tidaklah islam mengharamkan sesuatu melainkan terdapat mafsadah (kerusakan) di dalamnya, dan tidaklah islam menghalalkan atau mewajibkan sesuatu melainkan terdapat banyak manfaat dan kebaikan di dalamnya”.

Islam telah mengharamkan, zina, riba, babi, dan minuman keras karena terdapat bahaya dan kerusakan di dalamnya. Pada postingan kali ini saya akan membahas minuman keras dan bahayanya.

Allah telah mengharamkan Khamar, minuman keras dan sejenisnya, berikut beberapa dalil yang mengharamkan minuman keras :


" Mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah: "Pada keduanya itu terdapat dosa besar dan beberapa manfa`at bagi manusia, tetapi dosa keduanya lebih besar dari manfa`atnya… " [Al-Qur'an 2:219]


" Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) khamar, berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah perbuatan keji termasuk perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan. "
[Al-Qur'an 5:90]

Hadis riwayat Aisyah ra., ia berkata:Rasulullah saw. pernah ditanya tentang arak dari madu.Beliau menjawab: Setiap minuman yang memabukkan adalah haram. (Shahih Muslim No.3727)

Hadis riwayat Ibnu Umar ra., ia berkata: Rasulullah saw. bersabda: Setiap minuman yangmemabukkan adalah khamar dan setiap yang memabukkan adalah haram. Barang siapa minum khamar di dunia lalu ia mati dalam keadaan masih tetap meminumnya (kecanduan) dan tidak bertobat, maka ia tidak akan dapat meminumnya di akhirat (di surga) (Shahih Muslim No.3733)
Diantara bahaya minuman keras itu, sebagaimana diriwayatkan Abul Laits radhiyallahu anhu (RA), ia berkata: “Awaslah kau dari minum khamar, karena ia mengandungi sepuluh bahaya yaitu:
1.    Peminumnya seperti orang gila dan menjadi tertawaan anak kecil dan tercela di kalangan orang-orang berakal.
2.    Memboros harta dan merusak akal. Sebagaimana kata Umar bin Khattab kepada Rasulullah SAW: “Ya Rasulullah, jelaskan pendapatmu mengenai khamar?” Jawab Rasulullah SAW: “Sebab nyata menghabiskan harta dan merusak akal.”
3.    Minum khamar menyebabkan permusuhan diantara kawan-kawan.
4.    Peminumnya terhalang dari zikrullah dan shalat. Khamr itu adalah induk keburukan (ummul khobaits) dan barangsiapa meminumnya maka Allah tidak menerima sholatnya 40 hari. Maka apabila ia mati sedang khamr itu ada di dalam perutnya maka ia mati dalam keadaan bangkai jahiliyah. (HR At-Thabrani, Ad-Daraquthni dan lainnya, dihasankan oleh Al-Albani) 
5.    Minum khamar itu mendorong untuk berzina, sebab kemungkinan ia menceraikan isterinya tanpa sadar.
6.    Ia pembuka dari segala kejahatan sebab jika mabuk mudah berbuat segala maksiat.
7.    Mengganggu malaikat yang menjaganya karena memasukkan unsur fasik dan adanya bau busuk.
8.    Terkena hukum pukul dera delapan puluh kali dan bila tidak terpukul didunia maka di akhirat akan dipukul dengan pukulan dari neraka yang disaksikan oleh orang tua dan kawan-kawan.
9.    Menutup pintu langit sebab kebaikan dan doanya tidak terangkat ke langit selama 40 hari.
10. Membahayakan terhadap dirinya sebab dikhawatirkan tercabut iman ketika matinya.
 Selanjutnya sahabat Nabi, Abdullah Ibnu Mas’ud menambahkan; “Telah dilaknat dalam khamar itu sepuluh orang yaitu: (1). Yang memerah(Pembuat), (2). Yang minta diperah (Minta dibuatkan), (3). Yang minum, (4). Yang memberi minum, (5). Yang membawa, (6). Yang mengantar, (7). Yang membekali, (8). Yang menjual, (9). Yang membeli, (10). Yang menyimpan.
 Bahaya Bagi Kesehatan
Masyarakat kita sudah banyak yang tahu tentang bahaya dari akibat minuman keras atau minuman beralkohol. Salah satunya adalah menimbulkan kecanduan yang luar biasa, karena minuman keras atau minuman beralkohol ini mengandung zat aditif, yaitu zat yang jika masuk ke tubuh manusia walaupun dengan jumlah sedikit akan menimbulkan efek kecanduan yang luar biasa.
Dari sisi kesehatan, bahaya  minuman keras sungguh sangat merisaukan, namun anehnya banyak yang tidak mempedulikannya. Diantara bahaya minuman keras bagi kesehatan adalah:
  1. a.Merusak Syaraf. Minuman keras atau minuman beralkohol mengandung zat aditif yang jika dikonsumsi secara terus-menerus akan menimbulkan kerusakan syaraf otak yang menyebabkan manusia yang mengkonsumsinya mudah hilang akalnya, keseimbangannya dan indra peraba-nya akan semakin berkurang kepekaannya.
Setiap manusia dalam otaknya dibekali  1 triliun sel neuron, yang dibagi dalam 100 miliar sel aktif dan 900 miliar sel pendukung. Setelah itu manusia tidak lagi bisa membuat sel neuron yang baru. Manusia akan kehilangan 500 sel neuron ini setiap minum satu gelas minuman keras. 500 sel neuron ini sama dengan sel neuron yang dimiliki semut, dimana dengan kemampuan itu, semut bisa mencari makan, membangun koloni, melayani ratu mereka  dan melakukan banyak kerjasama diantara mereka.
  1. b.Penyakit Jantung. Dalam jangka dekat mendorong meningkatnya detak jantung, dan juga keadaan jantung akan melemah sehingga tidak dapat bekerja dengan optimal. Dalam jangka panjang merusak sel-sel tubuh dan juga sel-sel jantung, akibatnya kinerja jantung akan tidak optimal
  2. c.Gairah sexual menurun. Bagi yang terlalu sering mengkonsumsi minuman keras atau minuman beralkohol dapat menyebabkan gairah sex menurun dan selanjutnya akan menimbulkan impoten.
  3. d.Turunnya tingkat kesadaran. Orang yang mengkonsumsi minuman beralkohol atau minuman keras tingkat sosialnya berkurang, menjadiEmosinya meningkat dan menyebabkan mudah tersinggung dan juga tingkat konsentrasinya menurun.
  4. e.Metabolisme Tubuh Terganggu. Dapat merusak fungsi hati, karena hati fungsinya untuk menetralisir racun yang masuk dalam tubuh maka jika hati sampai rusak akan dapat mengganggu metabolisme tubuh. Menurut penelitian University of Maryland Medical Center penggunaan alkohol bisa menyebabkan penyakit hati kronis, seperti fatty liver yang bisa ditemui bahwa 90 persen penderitanya adalah pengguna alkohol. Minuman keras juga bisa mengakibatkan gagal
  5. f.Gangguan terhadap Janin.

No comments:

Post a Comment